Lazio sukses merengkuh gelar Coppa Italia usai menekuk Sampdoria di final. Dan duo punggawa Biancocelesti mengaku mempersembahkan gelar ini buat mendiang sahabat yang juga tifosi Lazio Gabriele Sandri.
Lazio memenangkan gelar kasta kedua ini usai menang dalam drama adu penalti setelah sebelumnya bermain imbang 1-1, malam tadi. Biancocelesti akhirnya menang agregat 6-5 setelah Ousmane Dabo mencetak gol penentu.
Menariknya, laga itu digelar di markas Lazio, Stadion Olimpico, Roma. Di stadion inilah nama Sandri dipuja bak pahlawan. Adalah Cristian Brocchi dan Lorenzo De Silvestri yang dengan lantang mempersembahkan gelar ini buat sahabat mereka yang tewas pada 2007 silam.
Bagi kedua pilar Lazio ini, sosok Sandri memang sangat spesial. Selain dikenal sebagai fan paling fanatik Lazio, Sandri juga menjadi sahabat dekat bagi Brocchi maupun De Silvestri.
“Bagi saya, gelar ini akan saya dedikasikan buat dua nama yang pertama untuk Gabriele Sandri karena ini juga menjadi kemenangannya," ujar Brocchi kepada Rai, Kamis, 14 Mei 2009.
“Yang kedua, gelar ini saya persembahkan buat Presiden Claudio Lotito yang telah telah melakukan segalanya untuk memenangkan tropi ini," tambahnya.
Sandri memang sangat spesial di hati De Silvestri. Selain selalu memberikan dukungna di lapangan, Sandri juga menjadi sahabat kental De Silvestri. Bahkan di sebuah pesta ulang tahun De Silvestri, Sandri lah yang menjadi DJ (disk jokey) di acara itu.
“Kami mempunyai kesempatan unik memenangkan gelar ini di hadapan fans kami dan ini akan menjadi malam terindah yang tak akan terlupakan".
“Saya hanya mendedikasikan kemenangan ini buat Gabriele seperti keyakinan saya bahwa dia telah memberikan sebuah bantuan selama tendangan penalti," tambah De Silvestri.
Gabriele Sandri sendiri tewas pada 11 November 2007 silam setelah peluru polisi menerjangnya saat kerusuhan terjadi antara pendukung Lazio dan Milan. Paling tidak gelar ke-12 di Coppa Italia buat Lazio ini dapat menjadi obat luka atas perginya seorang tifosi legendaris Biancolesti.
0 komentar:
Posting Komentar